Thursday 23 December 2010

About The Drunker - xRELIGIx (2010)

Sekumpulan mahasiswa senirupa dari Cikini membuat band hardcore cepet, dengan bermodalkan kamera digital untuk merekam albumnya. Hasilnya? About The Drunker. band lo-fi fastcore yang lagu2nya berdurasi dibawah 1 menit. Sebelumnya mereka pernah merilis album "ooh" dibawah netlabel Stone Age Records. Kali ini dalam rangka semangat ramadhan mereka merilis album lagi dibawah netlabel bernama MEDIAFIRE. :p

RELIGI berisikan 6 track *4 track ttg ramadhan (salah 1 nya hidden), 2 track bonus*

track pertama : Setengah Hari
dimulai dengan sampling iklan "Ade puasa kan? Ampe jam 1 yah, BAGUSS!" terus dihajar dentuman lofi powerviolence hardcore punk...yak track ini hanya 24 detik tentang puasa setengah hari yang seperti setengah hati.

track kedua : Fake You!
dimulai lagi dengan sampling dari infotainment, tentang orang yang banyak belajar karena ortunya masih utuh. yakni berita poppy savia ke panti yatim ngundang wartawan. nonsense. fake. pahalaless. belajar bisa kapan aja dan tak usah dikondisikan, mungkin itu pesan yang ingin disampaikan About The Drunker.

track ketiga: Konvoi ga guna
sesuai judulnya, lagunya tentang konvoi yang ga guna, mungkin untuk oknum yang merayakan religinya dengan konvoi2 hahahaha. intronya mengingatkan akan band oldschool hardcore seperti black flag (rise above) atau minor threat.

track keempat: hidden track (judul aslinya sahur?)
ini sangat mengagetkan, tiba2 vokalisnya teriak2 (suara teriakannya annoying minta ditoyor hahaha) dan mengajak pendengar SAHUR.

ke 5 : ber-sa-ma
ini cukup fast! vokal baru muncul di 15 detik terakhir, tracknya 35 detik.

ke6 : cant touch this (mc hammer cover)
wah nge cover lagunya mc hammer! jangan berharap covernya seperti anal cunt yg meng cover lagu yg sama...krn yang diambil cuman liriknya hahaha.

cover dikerjakan oleh gitarisnya, toro elmar yang merupakan seniman muda berbaksduls.

bisa didownload disini :
http://www.mediafire.com/?6rmp6xcrzcwzs8q
kalau sempet didengarkan saja, durasinya tidak sampai 5 menit kok :p

6/10

No comments:

Post a Comment